Bermimpi dan Kejarlah!

by - 11:37 AM

"Sesungguhnya Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum, kecuali kaum itu sendiri yang mengubah apa yang ada pada diri mereka."

Sejak berada di dalam rahim sang ibu, setiap manusia sudah ditetapkan takdirnya oleh Allah SWT. Hidup, rejeki, jodoh, mati, semua sudah terancang dan tertulis rapi oleh Sang Sempurna. Sebagai manusia yang sudah memiliki jalan takdirnya masing-masing, kita tidak pernah tahu tentang takdir itu. Al-Qur'an surat Ar Ra'd ayat 11; "Sesungguhnya Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum, kecuali kaum itu sendiri yang mengubah apa yang ada pada diri mereka."

Tugas setiap manusia adalah berusaha/ikhtiar serta diiringi oleh doa untuk kehidupannya yang lebih baik, mengejar takdir yang terbaik, sesuai janji Allah pada kita. Meskipun sesekali Allah menurunkan takdir yang kurang membahagiakan pada kita, takdir yang diluar dari keinginan dan mimpi kita.. Janganlah sekali-kali kita menyalahkan Allah, janganlah menganggap Allah tidak melihat dan mendengar ikhtiar dan doa kita. Sesungguhnya Allah lebih tau mana yang kita butuhkan. Segala sesuatu yang menurut kita baik, belum tentu baik menurut Allah, dan segala sesuatu yang kita anggap buruk, belum tentu buruk di mata Allah.

Hendaknya kita senantiasa memaksimalkan ikhtiar, usaha, doa dan berprasangka baik terhadap ketetapan Allah. Sungguh Allah sangat mencintai kita, tidak mungkin Ia menjatuhkan kita ke lubang yang sangat dalam dan menenggelamkan.

Manusia, bermimpilah setinggi langit. Kejarlah dengan menyebut Asma-Nya. Pasrahkan takdir padaNya. Syukuri jika mimpi itu terwujud berada di dalam genggaman kita. Jangan lupakan Dia yang berkuasa atas segala takdir yang sudah tercapai.

Selamat bermimpi dan segeralah mengejarnya! ^^

You May Also Like

0 comments